Orang bersenjata tak dikenal menembak penyanyi terkenal dari musik keagamaan, atau Qawali, di Karachi, Rabu.
Polisi mengatakan dua laki-laki mengendarai sepeda motor menembak ke arah mobil Amjad Sabri di daerah Liaguatabad yang sibuk dan melarikan diri. Penyanyi usia 45 tahun kemudian meninggal akibat cedera yang dideritanya ketika dilarikan ke rumah sakit.
Sebuah faksi pecahan dari Taliban Pakistan menyatakan bertanggung jawab, katanya Sabri ada di daftar sasaran mereka, tetapi verifikasi secara independen dari klaim itu belum berhasil dilakukan.
Berita pembunuhan Sabri segera memicu kemarahan di seluruh negara dan kecaman dari jutaan pengikut Sufi, sebuah aliran Islam yang dipraktikkan di Pakistan dan India selama berabad-abad. Muslim fundamentalis menolak ajaran Sufi, katanya, Sufi tidak punya hubungan apa-apa dengan Islam. [jm]