Menurut sutradara yang terluka dalam penembakan itu, Joel Souza, tembakan yang menewaskan seorang sinematografer di lokasi syuting film New Mexico pekan lalu itu dilepaskan oleh aktor Alec Baldwin sewaktu berlatih menggunakan senjatanya.
Souza, sutradara film "Rust" tertembak di bahu sementara penata fotografi Halyna Hutchins, 42 tahun, tewas setelah pistol itu ditembakkan sewaktu latihan di Bonanza Creek Ranch di Santa Fe, Kamis pekan lalu.
Menurut pernyataan Souza yang dirilis Kantor Sherif Santa Fe yang melakukan penyelidikan, insiden terjadi sewaktu Baldwin duduk di bangku di gedung gereja yang menjadi lokasi syuting dan berlatih melakukan cross draw. Cross draw adalah aksi menarik senjata dari sarungnya di sisi berlawanan dari tubuh dan kemudian melepaskan tembakan.
Baldwin sendiri tidak tahu bahwa pistol itu berisi peluru sungguhan sehingga melukai Hutchins secara fatal dan mencederai bahu Souza.
Para penyelidik juga berbicara dengan operator kamera Reid Russell, yang berdiri di samping Souza dan Hutchins pada saat kejadian.
BACA JUGA: Alec Baldwin Tak Sengaja Tembak Mati Sinematografer Saat SyutingBaik Souza dan Russell mengakui adanya masalah di lokasi syuting hari itu karena pemogokan beberapa anggotanya di bagian kamera terkait pembayaran dan perumahan. Karena masalah tenaga kerja itulah, kata Souza, mereka hanya memiliki satu kamera yang tersedia untuk digunakan hari itu, dan kamera itu sendiri sedang tidak dioperasikan saat insiden terjadi.
Souza juga mengonfirmasi kepada penyelidik bahwa dia mendengar seruan "cold gun" di lokasi syuting, yang artinya senjata itu aman karena tidak berpeluru.
Menurut Souza, tiga orang telah menangani senjata itu untuk keperluan adegan film. Mereka adalah petugas pengurus senjata, asisten sutradara pertama dan aktor penggunanya.
Ketika ditanya bagaimana Baldwin menangani senjata api, Russell mengatakan kepada penyelidik bahwa aktor tersebut "sangat berhati-hati" dan mengingat kejadian sebelumnya ketika Baldwin "memastikan itu aman" dan bahwa tidak ada seorang anak pun berada di dekatnya sewaktu senjata ditembakkan selama adegan itu.
Surat perintah penggeledahan berusaha untuk mendapatkan rekaman gambar, kamera video, peralatan komputer dan kartu memori yang digunakan oleh kamera di lokasi syuting.
Belum ada satupun yang diajukan. Kantor Sheriff Santa Fe mengatakan akan membahas kasus ini lebih lanjut dalam konferensi pers pada Rabu (27/10).
BACA JUGA: Sutradara: Baldwin Sedang Latihan Menarik Pistol Ketika Menembak SinematograferPakar hukum Nina Marino percaya insiden senjata yang melibatkan Alec Baldwin tidak melibatkan tindakan kriminal. Ia memperkirakan Baldwin tidak akan menghadapi tuntutan pidana karena dia diberi senjata yang oleh asisten sutradara telah diumumkan sebagai cold gun.
Menurutnya, New Mexico juga tidak akan mengajukan tuntutan pidana karena bisa menimbulkan efek merugikan pada industri pembuatan film di negara bagian itu. Ketika ditanya Associated Press, apakah Baldwin dan produser bisa menyelesaikan "Rust," Marino mengatakan: "Saya pikir itu bisa, harus dan akan dilanjutkan.”
Baldwin belum bersedia diwawancarai wartawan. Dalam sebuah pernyataannya di Twitter ia mengatakan: “Tidak ada kata-kata yang dapat mengungkapkan keterkejutan dan kesedihan saya atas kecelakaan tragis yang merenggut nyawa Halyna Hutchins, seorang istri, ibu, dan rekan kerja kami yang sangat kami kagumi. Saya sepenuhnya bekerja sama dengan penyelidikan polisi untuk mengungkap tragedi ini.” [ab/uh]