Pidato Mingguan Presiden Trump Puji Calon Hakim Agung Gorsuch

Presiden Trump dalam Pidato Mingguannya di Gedung Putih (Foto: dok).

Dalam pidato radio Mingguannya, Presiden Amerika Donald Trump memuji calon pilihannya untuk Mahkamah Agung, Neil Gorsuch, dengan mengatakan pencalonannya merupakan salah satu tindakannya yang terpenting sebagai Presiden.

“Rekan saya warga Amerika, saat ini adalah waktu yang menggembirakan bagi negara kita. Pemerintah kita yang baru sedang menjalankan banyak perubahan yang akan memperkuat negara kita dan memajukan kehidupan banyak orang," kata Presiden Trump.

Dalam beberapa hari mendatang, Senat akan mengambil langkah yang sangat penting, langkah yang akan melindungi kekuasaan hukum dan kehidupan yang demokratis yang hak mutlak bagi semua warga Amerika.

"Salah satu tindakan saya yang paling penting sebagai Presiden, adalah mencalonkan Hakim Neil Gorsuch untuk mengisi kursi mendiang Hakim Agung Antonin Scalia," lanjut Presiden Trump.

"Hakim Gorsuch sangat memenuhi syarat. Ia mempunyai prestasi yang sangat baik. Ia dahulu dikukuhkan dengan suara bulat untuk menjadi Hakim Mahkamah Banding. Tetapi pencalonan Hakim Gorsuch bukan hanya karena prestasinya yang cemerlang, tetapi juga untuk memelihara Republik kita," imbuh Presiden Trump.

Menurut Trump, dalam pemikiran mereka yang sangat bijaksana, para pendiri negara Amerika Serikat menempatkan wewenang legislatif dalam satu lembaga negara yang terpisah.

Para wakil rakyat yang terpilih secara demokratis dari seluruh Amerika Serikat, menurut Presiden Trump, mengadakan pertemuan dan mengadakan sidang dengar keterangan, mereka mendengar keprihatinan rakyat, lalu mereka berusaha menulis undang-undang yang mengatasi keprihatinan itu dan membuat kehidupan yang lebih baik bagi semua rakyat Amerika.

"Tugas hakim, oleh karena itu, bukan menulis kembali undang-undang, melainkan menegakkan undang-undang dan menerapkan UUD sebagaimana tertulis. Itulah tugas sungguh-sungguh setiap Hakim di Mahkamah Agung dan inilah yang akan dilakukan oleh Hakim Gorsuch,” kata Presiden Donald Trump dalam pidato radio mingguannya. [gp]