Sekitar 3.000 demonstran anti pemerintah mengadakan rapat umum di Kirgistan selatan.
Para demonstran berkumpul di kota Osh hari Jumat untuk memprotes pemerintahan sementara Kirgistan di ibukota Bishkek. Kota Osh di Kirgistan selatan adalah
Para demonstran anti pemerintah meneriakkan dukungan mereka pada Walikota setempat, Melis Myrzakmatov, seorang pengecam Bishkek, yang didesas-desuskan telah dipecat dari jabatannya. Walikota yang populer itu hadir dalam rapat umum itu.
Seorang pejabat pemerintahan sementara diganggu dan diejek oleh para demonstran.
Pemerintahan sementara telah berusaha keras untuk menjaga kestabilan sejak mantan presiden Kurmanbek Bakiyev digulingkan dalam pemberontak yang menelan korban jiwa bulan April. Bentrokan etnik bulan Juni lalu menewaskan lebih dari 350 orang.
Kirgistan akan mengadakan pemilihan parlemen tanggal 10 Oktober mendatang. Pemimpin sementara Kirgistan, Roza Otunbayeva akan menjabat sebagai presiden sampai akhir tahun 2011.