Serangan Bom Mobil Tewaskan 16 Orang di Irak

Dua serangan bom mobil terjadi di dua kota di Irak selatan menewaskan sedikitnya 16 orang, Minggu (22/7).

Aksi kekerasan di dua kota di Irak terjadi ketika warga Irak sedang menjalankan ibadah puasa yang dimulai hari Sabtu kemarin.
Serangan bom mobil di kota-kota Irak selatan menewaskan sedikitnya 16 orang dan melukai puluhan lainnya.

Dua ledakan menewaskan 10 orang dan melukai 36 lainnya hari Minggu di kota Mahmoudiya, kira-kira 30 km sebelah selatan Baghdad.

Hanya beberapa menit kemudian, sejumlah ledakan menewaskan enam orang dan melukai sedikitnya 15 orang di sebuah pasar yang ramai di kota Madain.

Aksi kekerasan itu terjadi ketika warga Irak sedang menjalankan ibadah puasa yang dimulai hari Sabtu kemarin.