Sudan Selatan Mungkin akan Bergabung dengan PBB Setelah Merdeka

Presiden Sudan Selatan, Salva Kiir akan dilantik hari Sabtu (9/7).

Dewan Keamanan PBB akan merekomendasikan keanggotaan Sudan selatan pada tanggal 13 Juli mendatang.

Presiden Dewan Keamanan Perserikatan Bangsa Bangsa mengatakan Sudan selatan mungkin akan menjadi anggota resmi PBB sedini pekan depan. Negara baru tersebut, yang akan dikenal sebagai Republik Sudan Selatan, akan merayakan kemerdekaannya hari Sabtu.

Duta Besar Jerman di PBB, Peter Wittig, yang bertugas sebagai ketua dewan itu bulan ini, mengatakan dia memperkirakan Dewan Keamanan akan merekomendasikan keanggotaan Sudan selatan tanggal 13 Juli. Dia mengatakan Majelis Umum mungkin akan melakukan pemungutan suara pada keesokan harinya.

Jika disetujui, Sudan selatan akan menjadi anggota ke-193 PBB.

PBB juga sedang mempertimbangkan untuk menciptakan misi penjagaan perdamaian baru di Sudan selatan.

Presiden Sudan Selatan Salva Kiir akan dilantik hari Sabtu setelah dia menandatangani undang-undang dasar peralihan baru negara itu.

Sudan utara dan Sudan selatan dilanda perang saudara selama 21 tahun yang berakhir dengan persetujuan perdamaian tahun 2005. Sudan selatan memilih untuk memisahkan diri dari utara dalam referendum bulan Januari.