Tim Keamanan PBB Dihujani Tembakan di Douma, Suriah

Beberapa orang berdiri di depan bangunan yang rusak, di kota Douma, dekat Damaskus, Suriah, di lokasi yang terkena serangan yang dicurigai menggunakan senjata kimia, Senin, 16 April 2018. (Foto: dok).

Satu tim keamanan PBB disambut tembakan dengan senjata ringan dan ledakan bom, sewaktu mereka berusaha melakukan misi pengintaian di sebuah kota Suriah, yang sedang menunggu kedatangan para pengawas senjata kimia.

“Saat kedatangan di Lokasi 1, sejumlah besar massa berkumpul dan saran yang diajukan Departemen Keselamatan dan Keamanan PBB adalah tim pengintai sebaiknya mundur,” kata Dirjen Organisasi Pelarangan Senjata Kimia (OPCW) Ahmet Üzümcü, Rabu (18/4). “Di Lokasi 2, tim ditembaki dengan senjata ringan dan sebuah bom diledakkan di sana.”

Ia mengatakan insiden itu terjadi hari Selasa (17/4) dan tim pengintai kembali ke Damaskus.

Seorang sumber PBB memberitahu VOA tak seorang pun anggota tim keamanan PBB cedera dalam insiden tersebut.

Baca juga: Tim Keamanan PBB Diserang di Douma, Suriah

Sekarang ini, kata Üzümcü, OPCW tidak tahu kapan tim pencari fakta dapat dikirim ke Douma.

Hari Selasa (17/4), terdapat berbagai laporan yang saling bertentangan mengenai apakah para pakar OPCW telah tiba di Douma. Tim itu ingin mendatangi tempat yang diduga lokasi serangan senjata kimia pada 7 April yang menewaskan sedikitnya 40 orang.

Menteri Pertahanan Amerika, Jim Mattis, Rabu (18/4) menyatakan penundaan itu meningkatkan risiko dirusaknya barang bukti. [uh]