Tim Pakar Internasional Kembali Ke Lokasi Kecelakaan Pesawat

Penyidik Australia meneliti lokasi jatuhnya pesawat Malaysia Airlines MH17 di Hrabove, Donetsk, Ukraine timur, 1 Agustus 2014.

Jeda pertempuran di sekitar lokasi jatuhnya pesawat Malaysia Airline lebih dari dua pekan lalu memungkinkan tim pakar internasional mencari sisa-sisa jazad manusia di kawasan itu untuk hari kedua berturutan.

Sekitar 70 penyidik Belanda dan Australia kembali ke lokasi itu Sabtu sementara militer Ukraina dan separatis pro-Rusia di Ukraina timur melangsungkan gencatan senjata di kawasan itu.

Hari Jumat, Presiden AS Barack Obama mengatakan, ia menelpon Presiden Rusia Vladimir Putin. Obama mengatakan kepada sejawatnya dari Rusia itu bahwa Amerika masih sangat prihatin atas dukungan Moskow yang meningkat terhadap separatis di Ukraina.

Berbicara kepada wartawan di Gedung Putih, Presiden Obama mengatakan ia membahas keinginannya untuk mencari solusi diplomatik dengan pemimpin Rusia itu. Namun, Obama mengatakan, ada batas dalam apa yang bisa dilakukan Amerika.

Para pejabat Gedung Putih mengatakan, kedua pemimpin sepakat untuk tetap membuka saluran komunikasi.

Para pejabat Rusia mengatakan Putin mengatakan kepada Presiden Amerika itu bahwa sanksi baru yang diterapkan pada Rusia atas dukungannya terhadap separatis adalah kontraproduktif dan akan menimbulkan kerusakan serius terhadap kerjasama bilateral dan stabilitas internasional.