Pemerintah Turki mungkin akan mengadakan referendum soal pembangunan gedung-gedung taman umum, isu yang memicu demonstrasi dan kekerasan anti-pemerintah.
Juru bicara Huseyin Celik hari Rabu mengatakan dalam demokrasi, hanya kepentingan rakyat yang diperhitungkan. Tetapi ia kembali meminta supaya demonstrasi dihentikan.
Celik berbicara setelah Perdana Menteri Recep Tayyip Erdogan bertemu dengan delegasi demonstran. Banyak di antara demonstran mengecam perundingan itu dengan mengatakan delegasi itu ditunjuk pemerintah.
Pemerintah berencana membongkar taman di Istanbul dan membangun sebuah pusat perbelanjaan, yang dua minggu lalu memicu demonstrasi. Demonstrasi itu segera meluas menjadi aksi menentang pemerintah dan Perdana Menteri Erdogan. Kelompok oposisi menuduh Erdogan menerapkan pandangan Islamis konservatif pada rakyat Turki yang sekuler.
Erdogan menampik tuduhan itu dengan mengatakan demonstrasi secara sengaja berupaya merusak citra dan ekonomi Turki.
Celik berbicara setelah Perdana Menteri Recep Tayyip Erdogan bertemu dengan delegasi demonstran. Banyak di antara demonstran mengecam perundingan itu dengan mengatakan delegasi itu ditunjuk pemerintah.
Pemerintah berencana membongkar taman di Istanbul dan membangun sebuah pusat perbelanjaan, yang dua minggu lalu memicu demonstrasi. Demonstrasi itu segera meluas menjadi aksi menentang pemerintah dan Perdana Menteri Erdogan. Kelompok oposisi menuduh Erdogan menerapkan pandangan Islamis konservatif pada rakyat Turki yang sekuler.
Erdogan menampik tuduhan itu dengan mengatakan demonstrasi secara sengaja berupaya merusak citra dan ekonomi Turki.