Vietnam Mundur Sebagai Tuan Rumah Asian Games 2019

PM Vietnam, Nguyen Tan Dung mengumumkan negaranya mundur sebagai tuan rumah Asian Games hari Kamis 17/4 (foto: dok).

Vietnam mengatakan akan mengundurkan diri sebagai tuan rumah Asian Games 2019, dengan alasan kesulitan keuangan.
Perdana Menteri Vietnam, Nguyen Tan Dung mengumumkan keputusan tersebut hari Kamis di situs resmi pemerintah.

Dengan kondisi ekonomi Vietnam yang terpuruk, katanya anggaran negara terbatas dan harus digunakan untuk kepentingan-kepentingan mendesak lainnya.

Para pengecam mengatakan biaya penyelenggaraan Asian Games terlalu tinggi bagi Vietnam sebagai tuan rumah.

Bulan lalu, pemerintah mengatakan akan membutuhkan kira-kira $ 150 juta untuk menjadi tuan rumah Asian Games. Tetapi pihak lain mengatakan biayanya bisa jauh lebih tinggi.

Hanoi terpilih sebagai tuan rumah Asian Games pada tahun 2012, mengalahkan kota Surabaya. Belum diketahui, kini kota mana yang akan menjadi tuan rumah Asian Games 2019.