Tautan-tautan Akses

Pengungsi Suriah di Lebanon Enggan Pulang


Anggota milisi Hezbollah mengawal konvoi pengungsi Suriah memasuki kota Arsal, Lebanon, 12 Juli lalu.
Anggota milisi Hezbollah mengawal konvoi pengungsi Suriah memasuki kota Arsal, Lebanon, 12 Juli lalu.

Sebuah komite pengungsi Suriah di wilayah perbatasan timur Lebanon mengatakan bahwa puluhan ribu pengungsi akan tetap berada di tempat mereka berada meskipun ada kesepakatan yang ditawarkan kepada mereka untuk kembali ke Suriah.

Khaled Raad, anggota Komite Koordinasi pengungsi dari pemerintahan Lebanon, mengatakan sebagian besar pengungsi di wilayah perbatasan Arsal di Lebanon tidak akan menerima tawaran kembali ke Suriah, karena takut akan perang, kesulitan hidup, dan pemerintahan jihadis yang menindas. Dia berbicara dengan kantor berita Associated Press (AP) hari Selasa.

Lebanon dan Suriah kini menunggu pengaturan akhir yang akan diselesaikan bersama militan terkait al-Qaida untuk mengirim 9.000 anggota organisasi itu berikut anggota keluarga mereka, dan pengungsi lainnya dari wilayah Arsal ke wilayah barat laut Suriah, yang didominasi oleh al-Qaida.

Badan pengungsi PBB di Lebanon memperkirakan 51.000 pengungsi Suriah berada di wilayah Arsal. [lt]

XS
SM
MD
LG