Tautan-tautan Akses

Pro-Kontra Konsumsi Susu Mentah di Amerika


Keamanan meminum susu yang belum dipasteurisasi masih dipertanyakan.
Keamanan meminum susu yang belum dipasteurisasi masih dipertanyakan.

Di Amerika, makanan yang dicurigai berisiko mengundang wabah penyakit, seperti E.coli selama bertahun-tahun adalah susu mentah.

Suatu sore di peternakan Hedgebrook, sekitar satu setengah jam dari Washington, para peternak menggiring sejumlah sapi menuju tempat pemerahan. Hedgebrook adalah satu dari beberapa tempat di kawasan itu di mana kita bisa mendapat susu mentah yang belum dipasteurisasi langsung dari sapinya.

Seorang pelanggan, Anna Elrod, mengatakan awalnya, dia membeli susu tersebut untuk kesehatan anaknya. "Penyakit eksim anak saya sembuh total dan dia tidak pernah lagi mengidap infeksi telinga. Rasa susunya jauh lebih baik, jadi saya tidak akan pernah lagi membeli susu di toko,” papar Elrod.

Susu mentah memiliki peminat setia, fakta yang mengherankan penasihat keamanan pangan Sarah Klein pada Pusat Ilmu Pengetahuan untuk Kepentingan Umum. Ia mengatakan, “Belum ada manfaat minum susu mentah yang terbukti secara ilmiah, namun ada risiko yang tercatat.”

E. coli, salmonella dan penyakit bakteri lainnya bisa terkandung di dalam susu. Susu pasteurisasi dipanaskan pada suhu yang bisa mengurangi jumlah kuman, lalu didinginkan dan dikemas. Peminum susu mentah mengatakan pasteurisasi juga membunuh zat-zat yang baik di dalam susu. Tetapi Klein mengatakan susu yang dipasteurisasi lebih baik dibanding susu mentah. "Proses pasteurisasi mengurangi resiko penularan wabah penyakit dari 25 persen menjadi satu persen,” papar Klein.

Karena alasan itulah, menjual susu yang tidak dipasteurisasi dinyatakan ilegal di beberapa negara bagian.

Kitty Hockman-Nicholas dan keluarganya memiliki peternakan Hedgebrook. Ia mengatakan susu mentah yang dihasilkan peternakannya aman. "Pasteurisasi dilakukan karena ada kebutuhan, karena pada tahun 1700-an kondisi sangat kotor. Tapi sekarang, semuanya telah berubah,” papar Hockman-Nicholas.

Hockman-Nicholas mengatakan berbagai metode telah membaik sejak itu. Ia mengatakan produk-produk susu peternakannya diperiksa secara teratur dan mendapat hasil positif.

Tetapi, banyak pakar kesehatan mengatakan hal buruk bisa saja terjadi bahkan pada produk susu yang baik sekalipun, dan kontaminasi dari kotoran dan serangga dapat dengan mudah mencemari susu mentah.

XS
SM
MD
LG