Tautan-tautan Akses

AS Beri Sudan Selatan Bantuan $8 Juta untuk Perangi COVID-19 


Para penumpang penerbangan internasional menjalani pemeriksaan suhu di Bandara Internasional Juba di Juba, Sudan Selatan, 31 Januari 2020.
Para penumpang penerbangan internasional menjalani pemeriksaan suhu di Bandara Internasional Juba di Juba, Sudan Selatan, 31 Januari 2020.

Pemerintah AS memberi bantuan $8 juta kepada Sudan Selatan untuk mencegah pandemi virus corona masuk ke negara di Afrika tengah itu.

Sampai Senin (30/3), belum ada penderita yang dikonfirmasi di sana.

Juru bicara Kedutaan Besar AS, Jonathan Cebra mengatakan, Amerika memimpin upaya kemanusiaan bagi dunia dalam menghadapi pandemi COVID-19, termasuk di Sudan Selatan.

"Departemen Luar Negeri AS dan USAID menyediakan investasi awal hampir $274 juta bagi kesehatan darurat dan bantuan kemanusiaan untuk membantu negara-negara yang membutuhkan, selain dana yang diberikan kepada sejumlah organisasi multilateral seperti Organisasi Kesehatan Dunia dan UNICEF," kata Cebra dalam acara VOA "Sudan Selatan dalam Fokus", Senin (30/3).

Kedutaan Besar AS mengurangi staf yang bekerja hingga 50 persen di Juba untuk meredam penyebaran virus corona.

"Kami gunakaan staf secukupnya untk melakukan tugas-tugas pokok - urusan bilateral, pembangunan dan bantuan kemanusiaan, juga layanan bagi warga AS di Sudan Selatan," kata Cebra.

Warga Amerika dan negara asing lainnya diberi kesempatan meninggalkan Sudan Selatan, Sabtu (28/3), setelah Kedutaan Besar AS meminta tim kerja COVID-19 pemerintah memberlakukan pengecualian pada larangan terhadap semua penerbangan masuk dan keluar. Dengan begitu, sebuah jet dapat mendarat di Ibu Kota Sudan Selatan untuk mengevakuasi warga negara asing.

"Penerbangan pada Sabtu dioperasikan secara komersial oleh Ethiopian Airlines, dan mayoritas penumpangnya bukan warga negara Amerika," kata Cebra. [mg/ii]

Recommended

XS
SM
MD
LG