Menteri luar negeri Hillary Clinton telah mendesak Pakistan agar mengambil tindakan terhadap militan Haqqani yang oleh Amerika dituduh melakukan serangan bunuh diri terhadap kedutaan Amerika di Kabul minggu lalu di mana empat orang tewas dan lebih dari 100 lainnya luka-luka.
Clinton menyampaikan pesan itu dalam sebuah pertemuan dengan rekan setaranya dari Pakistan, Hina Rabbani Khar, di sela-sela pertemuan tahunan Sidang Umum PBB di New York. Pembicaraan mereka Minggu berlangsung sehari setelah dutabesar Amerika di Islamabad mengutip bukti-bukti yang mengkaitkan jaringan Haqqani yang bersekutu dengan Taliban dengan pemerintah Pakistan.
Dalam sebuah berita yang dirilis Senin, misi Pakistan di PBB mengatakan pertemuan itu meliput sejumlah isu, termasuk terorisme dan kontra-terorisme, pembangunan ekonomi, perdagangan serta kerjasama dalam bidang energi dan infrastruktur. Menteri Luar Negeri Khar mengatakan fokus dari hubungan Amerika Pakistan harus dipusatkan pada peningkatan perdagangan antara kedua negara.
Khar menekankan tanggung jawab bagi perang melawan terorisme harus ditanggung oleh semua fihak. Katanya Pakistan perlu bantuan dari masyarakat internasional bagi perannya yang unik dalam memerangi terorisme dan warga Pakistan harus merasa bahwa pengorbanan mereka diakui.