Tautan-tautan Akses

AS Peringatkan Sanksi Atas Pelanggaran HAM di Sudan Selatan


Badan Urusan Kemanusian PBB (OCHA) mengatakan satu juta orang telah mengungsi dalam 100 hari pertempuran di Sudan Selatan.
Badan Urusan Kemanusian PBB (OCHA) mengatakan satu juta orang telah mengungsi dalam 100 hari pertempuran di Sudan Selatan.

AS telah memperingatkan Sudan Selatan bahwa AS dapat mengenakan sanksi ekonomi terhadap individu yang menyebabkan kerusuhan atau pelanggaran HAM di Sudan Selatan.

Presiden Barack Obama menandatangani sebuah perintah eksekutif Kamis yang memungkinkan Amerika membekukan aset individu yang didapati mengancam perdamaian dan keamanan Sudan Selatan, menargetkan pasukan penjaga perdamaian PBB, atau melakukan pelanggaran hak asasi manusia.

Gedung Putih mengatakan pertempuran antara pasukan pro dan anti-pemerintah yang sudah berlangsung berbulan-bulan di Sudan Selatan mengancam perpecahan negara yang masih muda itu. Gedung Putih menuntut pemerintah dan pemberontak agar menindaklanjuti pembicaraan damai yang diselenggarakan oleh blok Afrika Timur IGAD di Addis Ababa.

Recommended

XS
SM
MD
LG