Tautan-tautan Akses

AS Siapkan Pengiriman Perlengkapan Militer ke Ukraina


Anggota Pasukan Pertahanan Wilayah Ukraina mengelar aksi latihan militer mengantisipasi serangan Rusia yang terus berlanjut di wilayah Kyiv, pada 15 April 2022. (Foto: Reuters/Stringer)
Anggota Pasukan Pertahanan Wilayah Ukraina mengelar aksi latihan militer mengantisipasi serangan Rusia yang terus berlanjut di wilayah Kyiv, pada 15 April 2022. (Foto: Reuters/Stringer)

Amerika Serikat mengirim amunisi, senjata dan perlengkapan lain ke Ukraina dalam upayanya membantu negara tersebut dalam berperang melawan Rusia.

Para pilot di markas Angkatan Udara Dover di Delaware, telah memuat sejumlah perlengkapan militer ke bagian belakang truk, yang akan bergerak menuju ke Ukraina.

Amerika telah memberi lebih dari $5,4 miliar bantuan ke Ukraina, termasuk bantuan keamanan dan non-keamanan.

Awal pekan lalu, Presiden Joe Biden mengatakan, pemerintahannya akan memberi bantuan militer tambahan sebesar $800 juta untuk memperkuat pertahanan Ukraina terhadap serangan Rusia yang diperkirakan terjadi di timur negara itu. [ps/rs]

XS
SM
MD
LG