Tautan-tautan Akses

Banjir di Korea Utara Tewaskan 133 Orang


Para pekerja membangun tanggul dalam upaya mencegah banjir di Korea Utara, Senin (12/9).
Para pekerja membangun tanggul dalam upaya mencegah banjir di Korea Utara, Senin (12/9).

Banjir akibat hujan lebat di Korea Utara menewaskan paling sedikit 133 orang dan 395 orang hilang.

Banjir di Korea Utara itu juga menyebabkan 107 ribu orang mengungsi dari rumah mereka di provinsi paling utara negara itu, kata badan PBB hari Senin (12/9).

Lebih dari 35 ribu rumah terkena banjir, dan 69 persen dari rumah tiu hancur sama sekali, kata kantor Koordinasi Masalah Kemanusiaan PBB atau OCHA dalam laporannya, dan menambahkan bahwa 8.700 sekolah dan gedung umum telah rusak.

Satu daerah pertanian yang luas kebanjiran dan paling sedikit 140 ribu orang membutuhkan bantuan yang mendesak, katanya.

Beberapa bagian daerah yang paling berat dilanda, kabupaten Musan dan Yonsa dekat perbatasan China, masih tidak dapat dimasuki.

OCHA mengatakan sebuah kelompok yang terdiri dari badan-badan PBB, LSM internasional, Palang Merah Internasional dan Palang Merah Korea Utara telah meninjau bagian-bagian daerah yang dilanda banjir itu pekan lalu untuk menentukan kebutuhan. [gp]

Recommended

XS
SM
MD
LG