Tautan-tautan Akses

Delegasi AS: Amerika Akan Pimpin Energi 'Bersih dan Aman'


Marcia Bernicat, mantan Duta Besar AS untuk Bangladesh. (Foto: Istimewa)
Marcia Bernicat, mantan Duta Besar AS untuk Bangladesh. (Foto: Istimewa)

Delegasi AS pada Konferensi Perubahan Iklim PBB, Rabu (11/12), berjanji Amerika akan terus "memimpin energi yang bersih, terjangkau dan aman" meski Presiden Donald Trump memimpin AS keluar dari Perjanjian Paris 2015.

Pemerintahan Trump mengirim delegasi tingkat rendah yang dipimpin diplomat karier Marcia Bernicat, mantan duta besar AS untuk Bangladesh, dalam pembicaraan iklim di Madrid itu.

Berbicara pada sidang pleno COP25, Rabu malam, Bernicat mengatakan kepada para delegasi bahwa AS akan terus "berkomitmen penuh" bekerja sama dengan orang-orang di seluruh dunia untuk mengurangi dampak perubahan iklim.

Tokoh terkemuka Amerika lainnya yang menghadiri konferensi 12 hari itu antara lain mantan Wakil Presiden Al Gore dan mantan Menteri Luar Negeri John Kerry, yang mengatakan tidak adanya perwakilan senior dari Gedung Putih dalam pembicaraan itu " menunjukkan sediri kenyataannya". [my/ah]

XS
SM
MD
LG