Konferensi puncak NATO yang diadakan di kota Chicago menunjukkan bahwa dunia mendukung strategi untuk membantu Afghanistan mencapai perdamaian dan pembangunan ekonomi.
Ini dikatakan Presiden Amerika Barack Obama, yang berbicara disamping presiden Afghanistan Hamid Karzai di sela-sela pertemuan puncak itu. Pejabat dari 50 negara lebih berkumpul di kota Chicago hari Minggu untuk menghadiri KTT NATO dua hari yang membahas berbagai isu yang berdampak pada masa depan aliansi itu di Afghanistan.
Karzai mengatakan ia sangat mengharapkan berakhirnya perang dan dimulainya pembangunan supaya negara itu jangan lagi menjadi beban masyarakat internasional.
Pakta pertahanan NATO sedang mengalihkan pengawasan keamanan kepada pasukan Afghanistan untuk menyiapkan penarikan kira-kira 130,000 pasukan tempur asing pada akhir tahun 2014. Kepala NATO, Anders Fogh Rasmussen mengatakan Pakistan punya peran penting dalam hal itu dan karenanya ia mengundang presiden Asif Ali Zardari ikut menghadiri sidang puncak itu.
Pakistan minggu lalu sepakat untuk membuka kembali jalur pasokan penting NATO lewat Pakistan ke Afghanistan. Pakistan menutup jalur itu enam bulan lalu, setelah serangan-serangan udara Amerika menewaskan 24 tentaranya di perbatasan dengan Afghanistan.
Ini dikatakan Presiden Amerika Barack Obama, yang berbicara disamping presiden Afghanistan Hamid Karzai di sela-sela pertemuan puncak itu. Pejabat dari 50 negara lebih berkumpul di kota Chicago hari Minggu untuk menghadiri KTT NATO dua hari yang membahas berbagai isu yang berdampak pada masa depan aliansi itu di Afghanistan.
Karzai mengatakan ia sangat mengharapkan berakhirnya perang dan dimulainya pembangunan supaya negara itu jangan lagi menjadi beban masyarakat internasional.
Pakta pertahanan NATO sedang mengalihkan pengawasan keamanan kepada pasukan Afghanistan untuk menyiapkan penarikan kira-kira 130,000 pasukan tempur asing pada akhir tahun 2014. Kepala NATO, Anders Fogh Rasmussen mengatakan Pakistan punya peran penting dalam hal itu dan karenanya ia mengundang presiden Asif Ali Zardari ikut menghadiri sidang puncak itu.
Pakistan minggu lalu sepakat untuk membuka kembali jalur pasokan penting NATO lewat Pakistan ke Afghanistan. Pakistan menutup jalur itu enam bulan lalu, setelah serangan-serangan udara Amerika menewaskan 24 tentaranya di perbatasan dengan Afghanistan.