Tautan-tautan Akses

Inggris: Ukraina Cegat Sebagian Besar Serangan Rudal Rusia


Warga setempat berdiri di dekat gedung apartemen dan mobil mereka yang rusak akibat serangan rudal Rusia di kota Kharkiv, Ukraina, 8 Desember 2023.
Warga setempat berdiri di dekat gedung apartemen dan mobil mereka yang rusak akibat serangan rudal Rusia di kota Kharkiv, Ukraina, 8 Desember 2023.

Kementerian Pertahanan Inggris mengatakan pada Minggu (10/12) dalam pembaruan intelijen hariannya mengenai Ukraina, bahwa Rusia “hampir pasti telah menimbun” rudal jelajah yang diluncurkan dari udara atau ALCM untuk digunakan dalam serangan musim dingin melawan Ukraina.

Rudal-rudal itu digunakan pada 7 Desember, kata kementerian itu, dalam “gelombang serangan besar” yang ditujukan ke Kyiv dan Ukraina tengah.

Walaupun kementerian Inggris mengatakan peluncuran rudal pada Desember itu “kemungkinan” dirancang untuk merusak infrastruktur energi Ukraina, laporan awal menunjukkan bahwa Ukraina berhasil mencegat sebagian besar rudal tersebut.

Kerusakan akibat ALCM tampaknya minimal, menurut laporan Inggris, namun satu warga sipil tewas dalam serangan tersebut.

Sementara itu, Presiden Ukraina Volodymyr Zelenskyy melakukan perjalanan pertamanya ke Amerika Latin. Dia dijadwalkan menghadiri pelantikan Javier Milei, presiden baru Argentina, pada Minggu. [ns/lt]

Forum

XS
SM
MD
LG