Tautan-tautan Akses

Iran Siap Tukar Nuklir di Turki


Kesepakatan tersebut menjadi buah pertemuan antara Iran, Brazil dan Turki pada hari Senin di Teheran.

Iran mengatakan pihaknya setuju mengirim uraniumnya yang diperkaya ke Turki dalam sebuah kesepakatan pertukaran bahan bakar.

Pengumuman ini menyusul pertemuan antara Iran, Brazil dan Turki pada hari Senin di Teheran.

Juru Bicara Departemen Luar Negeri Iran Ramin Mehmanparast mengatakan Iran setuju menukar 1.200 kilogram uranium berkadar rendah dengan bahan bakar nuklir berkadar lebih tinggi.

Ia mengatakan Iran akan secara resmi memberitahukan Badan Energi Atom Internasional mengenai hal ini dalam waktu seminggu.

Menteri Luar Negeri Turki Ahmet Davutoglu mengatakan kesepakatan ini dicapai para menteri luar negeri Brazil, Iran dan Turki setelah negosiasi selama hampir 18 jam. Katanya, dengan kesepakatan ini, tidak perlu lagi ada sanksi PBB atas Iran.

Presiden Iran Mahmoud Ahmadinejad berharap negara-negara besar akan mengadakan pembicaraan baru mengenai program nuklir negaranya.

Pada hari Minggu, Perdana Menteri Turki Recep Tayyip Erdogan bertolak ke Iran untuk ikut serta dalam pembicaraan dengan Presiden Brazil Luiz Inacio Lula da Silva dan para pejabat Iran mengenai program atom Iran.

Brazil dan Turki, yang keduanya anggota non-permanen Dewan Keamanan PBB, selama ini berupaya membujuk Iran untuk setuju menukar bahan bakar nuklir dan menghindari sanksi tahap ke-empat oleh PBB.

Belum ada komentar dari Amerika maupun negara besar lainnya mengenai kesepakatan baru itu.

XS
SM
MD
LG