Tautan-tautan Akses

Jenderal AS: Latihan AL Iran untuk Pamer Kemampuan


Komandan Pusat Komando AS, Jenderal Joseph Votel, berbicara kepada media di Pentagon, 30 Agustus 2016.
Komandan Pusat Komando AS, Jenderal Joseph Votel, berbicara kepada media di Pentagon, 30 Agustus 2016.

Pejabat AS yang mengawasi operasi militer Amerika di Timur Tengah, Rabu (8/8), mengatakan latihan angkatan laut Iran di sekitar Selat Hormuz dimaksudkan mengirim pesan ke Amerika sebelum negara itu memberlakukan lagi sanksi terhadap Iran.

Iran meluncurkan latihan di Teluk itu pekan lalu dengan mengerahkan puluhan kapal penyerang kecil ke Selat Hormuz, yang merupakan jalur penting angkutan minyak. Bulan lalu Presiden Iran Hassan Rouhani mengancam akan menutup Selat Hormuz.

Kepala Komando Pusat Amerika Jenderal Joseph Votel kepada wartawan di Pentagon mengatakan, Iran hendak memamerkan kemampuannya dengan latihan itu. Kemampuan itu termasuk ranjau laut, kapal peledak, rudal pertahanan pesisir, dan radar.

Amerika, Selasa (7/8), memberlakukan kembali sanksi terhadap Iran, setelah Presiden Donald Trump menarik Amerika keluar dari perjanjian nuklir multilateral 2015 dengan Iran.[ka]

XS
SM
MD
LG