Tautan-tautan Akses

Jet-jet Turki Serang Militan Kurdi di Irak Utara


Kombatan Partai Pekerja Kurdistan (PKK).
Kombatan Partai Pekerja Kurdistan (PKK).

Kementerian Pertahanan Turki mengatakan pesawat-pesawat perang Turki menyerang target-target militan Kurdi di berbagai wilayah di Irak utara pada Minggu (14/6) malam. Itu merupakan balasan atas meningkatnya serangan militan terhadap beberapa pangkalan militer Turki.

"Operasi Cakar Elang telah dimulai. Pesawat-pesawat kami menghancurkan gua-gua ke kepala teroris," cuit Kementerian Pertahanan Turki di Twitter.

Turki secara rutin menarget militan Partai Pekerja Kurdistan (PKK), baik di Turki tenggara yang didominasi Kurdi dan di Irak utara, dimana kelompok itu bermarkas.

Seorang sumber keamanan mengatakan kepada Reuters bahwa pesawat-pesawat perang itu lepas landas dari sejumlah pangkalan udara di Turki, terutama di Kota Diyarbakir dan Malatya.

Kementerian pertahanan kemudian mengatakan operasi udara itu menarget PKK di kawasan yang merupakan kubu kuatnya di Qandil, dekat perbatasan Iran, serta di wilayah Sinjar, Zap, Avasin-Basyan dan Hakurk.

"PKK dan elemen-elemen teroris lain mengancam keamanan rakyat kami dan perbatasan dengan serangan meningkat setiap hari di pos dan pangkalan kami," katanya.

PKK, yang dicap sebagai kelompok teroris oleh Turki, AS dan Uni Eropa, berperang melawan pemerintah Turki pada 1984. Lebih dari 40.000 orang telah tewas dalam konflik, yang berpusat di Turki tenggara itu. [vm/pp]

XS
SM
MD
LG