Inggris menyatakan koalisi pimpinan Arab Saudi telah setuju untuk mengizinkan musuhnya di Yaman, kelompok pemberontak Syiah yang dikenal sebagai Houthi, untuk mengevakuasi mereka yang terluka keluar dari negara tersebut.
Kantor Kementerian Luar Negeri Inggris menyatakan ini adalah “perkembangan besar” yang menyingkirkan penghambat utama bagi pembicaraan perdamaian bagi negara yang dikoyak perang itu dengan bantuan PBB.
Pengumuman hari Selasa (13/11) itu menyusul lawatan Menteri Luar Negeri Inggris Jeremy Hunt ke Arab Saudi dan Uni Emirat Arab.
Pernyataan itu menyebutkan bahwa pasukan koalisi sekarang akan mengizinkan PBB untuk mengawasi evakuasi medis Houthi yang mencakup hingga 50 anggota yang terluka ke Oman menjelang babak perundingan perdamaian baru yang diusulkan di Swedia akhir bulan ini.
Hunt mengatakan diplomasi masih tetap merupakan satu-satunya cara untuk mengakhiri konflik, yang ia sebut sebagai krisis kemanusiaan terburuk di dunia. [uh]