Tautan-tautan Akses

Mesir akan Lantik Presiden Baru di Hadapan Mahkamah Konstitusi


Presiden terpilih Mesir, Mohammed Morsi akan dilantik di hadapan Mahkamah Konstitusi, Sabtu (30/6).
Presiden terpilih Mesir, Mohammed Morsi akan dilantik di hadapan Mahkamah Konstitusi, Sabtu (30/6).

Menurut kantor berita resmi Mesir, MENA, Morsi akan dilantik di hadapan Mahkamah Konstitusi pukul 11 pagi waktu setempat, hari Sabtu (30/6).

Presiden terpilih Mesir Mohammed Morsi akan dilantik hari Sabtu di hadapan Mahkamah Konstitusi, yang tampaknya menuruti kehendak dewan militer yang berkuasa mengenai rincian pengalihan kekuasaan.

Kantor berita resmi Mesir, MENA, melaporkan Kamis malam (28/6) bahwa Morsi akan dilantik di hadapan Mahkamah Konstitusi pukul 11 pagi waktu setempat hari Sabtu.

Morsi tadinya akan dilantik menjadi presiden di hadapan parlemen. Namun dewan militer mengatakan Morsi akan dilantik di hadapan Mahkamah Konstitusi karena majelis rendah yang didominasi oleh Ikhwanul Muslimin telah dibubarkan baru-baru ini.

Beberapa pengamat telah mengatakan perselisihan itu mungkin adalah tahap pertama adu kekuatan yang diperkirakan akan memakan waktu lama antara Ikhwanul dan militer.

Morsi menjadi calon presiden sebagai calon dari Ikhwanul Muslimin, kemudian mengundurkan diri dari Ikhwanul setelah dinyatakan sebagai presiden-terpilih hari Minggu. Ikhwanul telah menolak tindakan militer itu.

MENA juga melaporkan bahwa Morsi akan berpidato di hadapan khalayak ramai di Lapangan Tahrir, Kairo, hari ini.
XS
SM
MD
LG