Tautan-tautan Akses

NATO Janji Tetap Komitmen ke Afghanistan


Sekjen NATO Anders Fogh Rasmussen berjanji untuk tetap komitmen di Afghanistan, meskipun memerlukan biaya besar.
Sekjen NATO Anders Fogh Rasmussen berjanji untuk tetap komitmen di Afghanistan, meskipun memerlukan biaya besar.

NATO mengatakan tidak akan meninggalkan Afghanistan menghadapi musuh-musuhnya begitu saja, meskipun untuk memperkokoh pasukan keamanan negara itu memerlukan biaya besar.

Amerika Serikat dan NATO berencana untuk menarik pasukan tempurnya menjelang tahun 2014. Dan dalam pidato yang telah dipersiapkan sebelumnya Rabu, Sekjen NATO Jenderal Anders Fogh Rasmussen memperingatkan mereka yang berusaha mengganggu pemerintah Afghanistan bahwa mereka akan menghadapi pasukan keamanan yang kuat yang akan menggantikan NATO.

Rasmussen mengatakan para anggota aliansi itu mendukung pasukan keamanan Afghanistan secara politik dan keuangan.

Para pejabat Amerika dan NATO bertemu di Brussels untuk menyelesaikan rencana penarikan 13.000 tentara tempur yang tersisa di Afghanistan dan bagaimana mereka membiayai pasukan keamanan Afghanistan yang efektif. Pembicaraan itu akan menjadi kerangka dasar bagi KTT para pemimpin NATO di Chicago bulan depan.

Selasa kemarin, Presiden Afghanistan Hamid Karzai mengatakan, ia ingin jaminan tertulis dari Amerika sebagai bagian dari kesepakatan kemitraan strategis yang akan menyediakan dana 2 miliar dolar untuk mendanai pasukan Afghanistan setelah penyerahan tanggungjawab keamanan pada 2014. Namun Rasmussen dan para pejabat Amerika memperkirakan, biaya yang diperlukan bisa mencapai 4 miliar dolar per tahun.

Para pemberontak di Afghanistan telah meningkatkan serangan mereka. Serangan mereka pekan ini telah mengakibatkan tewasnya empat warga sipil, 11 personil keamanan Afghanistan dan 36 militan.

Recommended

XS
SM
MD
LG