NATO mengatakan seorang tentaranya menewaskan seorang reporter BBC dalam serangan pemberontak di Afghanistan selatan setelah salah mengiranya sebagai pembom bunuh diri.
Ahmed Omed Khpulwak dan 18 orang lainnya tewas tanggal 28 Juli ketika sekelompok pria bersenjata dan pembom bunuh diri menyerang beberapa gedung pemerintah di Tarin Kot, ibukota provinsi Uruzgan. Pasukan Afghanistan mememukul mundur serangan pemberontak itu dengan bantuan koalisi internasional.
Hari Kamis, NATO merilis temuan penyelidikannya terhadap kematian Khpulwak dan mengatakan wartawan BBC itu tewas dalam kasus kesalahan identitas.
Koalisi itu mengatakan seorang tentara Amerika menembak mati Khpulwak karena mengira dia adalah seorang pemberontak yang hendak meledakkan rompi bunuh dirinya.
NATO mengatakan tentara koalisi yang terlibat dalam insiden itu telah memenuhi hukum konflik bersenjata dan "bertindak wajar" dalam situasi itu.
NATO menyatakan belasungkawa kepada keluarga Khpulwak. Reporter berusia 25 tahun itu juga bekerja untuk kantor berita Afghanistan, Pajhwok.