Tautan-tautan Akses

Obama: AS akan Kirim Manusia ke Mars sebelum Tahun 2030


Seorang ilmuwan AS dari Univeristas Hawaii melakukan simulasi misi di Mars di kota Mauna Loa, Hawaii (foto: ilustrasi).
Seorang ilmuwan AS dari Univeristas Hawaii melakukan simulasi misi di Mars di kota Mauna Loa, Hawaii (foto: ilustrasi).

Presiden Barack Obama mengatakan dengan bantuan perusahaan swasta, Amerika Serikat akan mengirim manusia ke planet Mars menjelang tahun 2030.

Menurut CNN.com, Presiden AS Barack Obama menulis, "Kami telah menetapkan tujuan yang jelas penting untuk babak berikutnya penjelajahan Amerika di antariksa: mengirim manusia ke Mars menjelang 2030 dan mengembalikan mereka dengan selamat ke Bumi, dengan tujuan akhir satu waktu kelak bisa tinggal lebih lama di planet itu."

Presiden Obama mengatakan kemitraan pemerintah dan swasta yang efektif penting untuk mengangkut manusia ke Mars sudah berjalan. Perusahaan Amerika , katanya, sudah memiliki lebih dari sepertiga dari pasar peluncuran komersial global. Dan dalam waktu dua tahun, Kata Presiden Obama, perusahaan swasta akan mengirim astronot ke Stasiun Antariksa Internasional untuk pertama kalinya.

Presiden Obama mengatakan pemerintah Amerika telah bekerja sama dengan mitra komersial untuk membangun pemukiman baru yang dapat menampung manusia dalam misi antariksa yang lebih luas.

"Misi ini akan mengajarkan kepada kita bagaimana manusia bisa hidup jauh dari Bumi - sesuatu yang kita perlukan untuk perjalanan panjang ke Mars," tulis Presiden Obama.

Presiden Obama mengingatkan akan memerlukan bertahun-tahun untuk mempersiapkan perjalanan ke Mars, termasuk mendidik generasi pekerja berikutnya yang akan membantu membuat perjalanan ke Mars menjadi kenyataan.

"Untuk pertama kalinya, lebih dari 100.000 insinyur yang lulus dari universitas di Amerika setiap tahun, dan kami berada di jalur untuk mencapai tujuan saya mendidik 100.000 guru baru di bidang sains, teknologi, engineering, dan matematika dalam satu dekade." [sp]

XS
SM
MD
LG