Mantan-mantan Presiden George W. Bush, dan Bill Clinton berada di Shanksville, Pennsylvania, untuk menghadiri upacara peresmian sebuah tugu peringatan bagi korban pesawat United Airlines dengan nomor penerbangan 93 yang jatuh ke sebuah lapangan ketika terjadi serangan-serangan 11 September 2001.
Tugu itu dibuat dari batu putih dan mengenang upaya para penumpang dan awak pesawat untuk melumpuhkan pembajak yang menyebabkan pesawat jatuh. Bush mengatakan, keputusan penumpang untuk melancarkan serangan balik mengilhami “semangat melayani” bagi warga Amerika yang lain setelah kejadian itu. Bush juga menyebut tindakan penumpang itu sebagai serangan balik pertama dalam perang melawan teror.
Clinton berterimakasih kepada Bush dan pemerintahan yang sekarang karena melindungi negara dari serangan-serangan selanjutnya. Dia, juga, memuji 40 penumpang dan awak pesawat atas tindakan mereka, dengan mengatakan, “mereka melakukan hal yang benar.”
Wakil Presiden Joe Biden juga hadir dalam upacara itu.
Di Washington, Presiden Amerika Barack Obama memperingati genap 10 tahun serangan itu dengan memberi penghormatan kepada para petugas bantuan, militer dan ribuan orang yang meninggal.