Para pejabat Gedung Putih mengatakan Presiden Amerika Barack Obama dan Presiden Korea Selatan Lee Myung-bak mendiskusikan berbagai hal dalam pembicaraan telepon Senin malam.
Gedung Putih mengatakan Lee memberi keterangan terbaru mengenai penyelidikan musibah kapal perang Korea Selatan Cheonan Kapal perang tersebut tenggelam pada tanggal 26 Maret, dekat perbatasan maritim antar-Korea, yang menewaskan 46 tentara laut.
Kecurigaan telah meningkat bahwa Korea Utara terlibat dalam tenggelamnya Cheonan, tetapi Seoul belum dengan resmi menuduh Pyongyang sembari menunggu hasil penyelidikan. Korea Utara telah membantah bertanggung jawab atas kejadian tersebut.
Obama dan Lee kembali menegaskan bahwa Korea Utara harus mengakhiri program senjata nukilr, mematuhi kewajiban internasional dan mengakhiri tingkah laku bermusuhan terhadap tetangga-tetangganya.