Tautan-tautan Akses

Organisasi HAM: Pasukan Suriah Tewaskan 55 di Dua Kota


Pasukan Suriah melakukan serangan terhadap demonstran anti-pemerintah di kota Deir el-Zour dan Houleh hari Minggu (7/8).
Pasukan Suriah melakukan serangan terhadap demonstran anti-pemerintah di kota Deir el-Zour dan Houleh hari Minggu (7/8).

Sedikitnya 42 tewas hari Minggu setelah pasukan Suriah menyerang kota Deir el-Zour, sementara di kota Houleh sedikitnya 13 orang tewas.

Organisasi-organisasi HAM Suriah mengatakan, pasukan pemerintah yang didukung kendaraan-kendaraan lapis baja membunuh paling sedikit 55 orang dalam serangan-serangan di dua kota, di mana warga sipil melakukan protes terhadap pemerintahan Presiden Bashar al-Assad yang otokratis.

Kelompok-kelompok HAM menyebutkan, paling sedikit 42 orang tewas hari Minggu setelah pasukan Suriah melancarkan serangan dini hari di kota Deir el-Zour, di bagian timur negara itu. Mereka menambahkan, sebuah serangan militer lain di kota Houleh menewaskan paling sedikit 13 orang.

Presiden Suriah Bashar al-Assad membela penumpasan yang kejam itu, seraya menekankan bahwa adalah "kewajiban nasional" untuk memberesi "para pembangkang" yang mengacau jalan-jalan dan “meneror” masyarakat. Dalam pembicaraan dengan menteri luar negeri Lebanon yang berkunjung, Presiden Assad juga mengatakan Suriah sedang menuju reformasi.

Presiden Suriah semakin ditekan internasional untuk mengakhiri penumpasan. Hari Minggu, sekretaris jenderal Liga Arab Nabil al-Arabi mengimbau agar pemimpin Suriah itu “segera” menghentikan kekerasan. Ini pernyataan pertama Liga Arab sejak pemberontakan dimulai Maret lalu.

Al-Arabi juga menyatakan "kian khawatir" dengan memburuknya situasi keamanan di Suriah akibat meningkatnya kekerasan dan operasi militer di Deir el-Zour dan kawasan lain.

Sementara, PM Turki Recep Tayyip Erdogan menyatakan kehilangan kesabaran menyaksikan penumpasan yang dilakukan Suriah. Erdogan mengutarakan akan mengirim Menteri Luar Negeri Ahmet Davutoglu ke Damascus hari Selasa, untuk menyampaikan pesan tersebut dengan tegas.

Namun, penasihat Presiden Assad, Buthaina Shaaban mengecam Turki yang dikatakan gagal mengutuk kelompok-kelompok bersenjata, yang disebut Damascus telah secara brutal membunuh rakyat Suriah dan pasukan keamanan. Kata Shaaban, Suriah akan secara blak-blakan mengangkat masalah itu kepada Davutoglu.

XS
SM
MD
LG