Tautan-tautan Akses

Para Menteri Keuangan Eropa Bertemu di Brussels


Kepala IMF Christine Lagarde (tengah) hadir dalam pertemuan para pejabat keuangan 17 negara Eropa di Brussels, Belgia (21/10).
Kepala IMF Christine Lagarde (tengah) hadir dalam pertemuan para pejabat keuangan 17 negara Eropa di Brussels, Belgia (21/10).

Pejabat keuangan 17 negara Eropa berupaya menyelesaikan perbedaan pendapat mengenai cara menangani krisis utang yang kian membengkak.

Para Menteri Keuangan Eropa bertemu di Brussels dalam upaya lagi untuk menyelesaikan perbedaan pendapat mengenai cara menangani krisis utang yang kian membengkak.

Pejabat ke-17 negara pengguna mata uang euro bertemu hari Jumat untuk menyiapkan dua pertemuan puncak pekan depan. Pertemuan puncak Eropa akan dilangsungkan hari Minggu dan kemudian hari Rabu untuk membahas opsi-opsi untuk menstabilkan bank-bank yang terancam kerugian besar akibat masalah utang Yunani, dan meningkatkan dana talangan eurozone.

Jerman dan Prancis, dua ekonomi terbesar di Eropa, menjadi kunci perundingan. Namun, sebegitu jauh Kanselir Merkel dan Presiden Sarkozy tidak dapat mencapai persetujuan mengenai suatu rencana bersama. Mereka akan bertemu hari Sabtu sebelum KTT pertama.

Prancis ingin mengubah dana talangan menjadi sebuah bank yang memiliki akses ke kredit dari Bank Sentral Eropa. Jerman tidak setuju dengan alasan itu akan menghapuskan kenetralan bank.

Jerman menginginkan bank-bank swasta Eropa menanggung kerugian lebih besar terkait kredit Yunani yang mereka pegang. Prancis dan Bank Sentral Eropa mengatakan, itu akan melemahkan bank-bank swasta tersebut dan akan menjurus pada kemelut yang lebih besar.

XS
SM
MD
LG