Tautan-tautan Akses

Para Pelayat Kenang Pangeran Philip di Windsor


Warga meletakkan bunga di luar Kastil Windsor dekat London untuk mengenang Pangeran Philip, hari Minggu (11/4).
Warga meletakkan bunga di luar Kastil Windsor dekat London untuk mengenang Pangeran Philip, hari Minggu (11/4).

Warga, hari Minggu (11/4) meletakkan bunga di luar Kastil Windsor dekat London untuk mengenang Pangeran Philip, Duke of Edinburgh.

Philip, suami Ratu Elizabeth II, meninggal pada hari Jumat di usia 99 tahun.

Pihak berwenang Inggris memohon kepada warga untuk menghormati aturan virus corona dan tidak berkumpul di luar istana kerajaan ketika mereka berkabung atas kematiannya, tetapi para pelayat terus berdatangan.

Bukan hanya untuk menghormatinya, tetapi untuk mendukung Ratu, yang kehilangan suaminya selama 73 tahun.

Amelia Jones yang berusia sepuluh tahun datang bersama keluarganya dari kota Henley-on-Thames dekat Windsor dan meskipun masih muda, ia tersentuh oleh kehidupan Pangeran Philip.

Pelayat lainnya Philip Kane, yang diberi nama seperti Pangeran Philip sebelumnya meniti karir di militer.

Ia mengatakan kaitan ini menambah kepedihan atas meninggalnya seorang laki-laki yang selalu menginspirasinya.

Brenda Weschke asal Boston sudah tinggal di Inggris selama 13 tahun terakhir.

Ia adalah penggemar setia keluarga kerajaan Inggris dan telah menghadiri beberapa pernikahan kerajaan selama bertahun-tahun.

Ia mengatakan sejak kematian Duke of Edinburgh ia belajar banyak mengenai Pangeran Philip dan menemukan kekaguman baru mengenai kehidupan dan pengabdiannya. [my/jm]

Recommended

XS
SM
MD
LG