Tautan-tautan Akses

PBB Desak CAR Untuk Selidiki Serangan Sektarian


Babacar Gaye
Babacar Gaye

Utusan PBB untuk Republik Afrika Tengah, CAR telah mengutuk pembunuhan tersangka pemberontak dalam serangan massal yang kejam, dan mendesak pemerintah untuk memberi contoh dengan menghukum orang-orang yang bertanggung jawab.

Babacar Gaye berkomentar hari Kamis, sehari setelah saksi-saksi mata mengatakan tentara ikut memukuli dan menikam korban, sebelum menyeret mayatnya di sebuah jalan di Bangui.

Serangan itu terjadi tak lama setelah penjabat Presiden Catherine Samba - Panza menyelesaikan pidatonya di ibukota, di mana ia memuji militer atas upaya mereka untuk bersatu kembali dan mengadakan reformasi setelah kudeta 2013.

Babacar Gaye mengatakan, serangan itu menunjukkan CAR sangat membutuhkan sistem peradilan yang dapat berfungsi normal dan mendukung upaya MISCA, misi bantuan di CAR yang dipimpin oleh negara-negara Afrika.

Dalam wawancara dengan VOA, Gaye juga mengatakan, pemerintah membutuhkan dukungan internasional dalam upaya menstabilkan negara tersebut.

Gaye mengatakan, “Kini saatnya untuk bertindak demi menyelamatkan negara itu dari kekacauan, yang sayangnya diakibatkan oleh orang-orang yang berkuasa sebelumnya.

Saksi-saksi mata mengatakan para penyerang menduga laki-laki itu terlibat gerakan pemberontak Seleka yang menggulingkan Presiden Francois Bozize bulan Maret lalu .

Gambar-gambar video televisi memperlihatkan mayat seorang laki-laki yang hampir telanjang diinjak-injak tubuhnya disaksikan oleh sejumlah tentara didekatnya.
XS
SM
MD
LG