Tautan-tautan Akses

Pemberontak Suriah akan Patuhi Kesepakatan Rusia-Turki di Idlib


Para pemberontak Suriah tinggal di sebuah gua di pinggiran kota Jisr al-Shughur, provinsi Idlib.
Para pemberontak Suriah tinggal di sebuah gua di pinggiran kota Jisr al-Shughur, provinsi Idlib.

Kelompok jihadis utama Suriah mengisyaratkan pada hari Minggu akan mematuhi ketentuan kesepakatan Rusia-Turki untuk mencegah serangan pemerintah Suriah terhadap Idlib yang dikendalikan pemberontak sehari sebelum batas waktu yang kritis.

Tahrir al-Sham, aliansi jihad yang dipelopori oleh mantan afiliasi al Qaida di Suriah yang sebelumnya dikenal sebagai Front Nusra, mengatakan telah menerima kesepakatan setelah mengadakan "konsultasi".

Kelompok pemberontak utama Idlib lainnya, sebuah aliansi kelompok-kelompok Turki yang dikenal dengan nama Front Pembebasan Nasional, telah menyatakan dukungan untuk kesepakatan tersebut.

Kesepakatan itu membentuk zona demiliterisasi sejauh 15-20 kilometer ke dalam wilayah pemberontak yang harus dibersihkan dari semua senjata berat dan semua kelompok jihadis menjelang Senin, 15 Oktober. Daerah Idlib dan sekitarnya adalah benteng terakhir pemberontak yang bangkit melawan Presiden Bashar al-Assad pada tahun 2011. Wilayah itu juga menampung sekitar 3 juta orang, yang lebih dari separuhnya sudah mengungsi setidaknya sekali selama perang Suriah. [as]

XS
SM
MD
LG