Tautan-tautan Akses

Pemberontak Suriah Bebaskan 4 Pasukan Perdamaian PBB


Kendaraan PBB meninggalkan pangkalan PBB dekat perbatasan Kuneitra antara Israel dan Suriah di dataran tinggi Golan. (Foto: dok). Pemberontak Suriah dilaporkan telah membebaskan empat anggota perdamaian PBB yang telah mereka culik, Minggu (12/5).
Kendaraan PBB meninggalkan pangkalan PBB dekat perbatasan Kuneitra antara Israel dan Suriah di dataran tinggi Golan. (Foto: dok). Pemberontak Suriah dilaporkan telah membebaskan empat anggota perdamaian PBB yang telah mereka culik, Minggu (12/5).

Pemberontak Suriah telah membebaskan empat anggota pasukan perdamaian PBB dari Filipina yang mereka culik hari Selasa lalu.

Empat tentara Filipina dikabarkan dalam keadaan baik dan telah diangkut ke Israel setelah dibebaskan hari Minggu (12/5).

Keempat orang itu adalah anggota kontingen penjaga perdamaian PBB yang bertugas menjaga wilayah penyangga di Dataran Tinggi Golan, yang direbut Israel tahun 1967.

Pemberontak Brigade Mujahidin Yarmouk mengatakan keempat anggota pasukan perdamaian disekap demi keselamatan mereka, setelah terjadi bentrokan antara tentara Suriah dan pemberontak di kawasan itu.

Bulan Maret, 21 tentara perdamaian dari Filipina disekap beberapa hari oleh pemberontak Suriah di Dataran Tinggi Golan.
XS
SM
MD
LG