Para pemilih memberikan suara untuk hari ketiga dalam pemilihan presiden Mesir yang berakhir hari Rabu (28/3). Dengan Presiden yang sekarang, Abdel Fattah el-Sisi, tidak memiliki lawan yang signifikan, drama selama pemungutan suara hanya bisa dikatakan sedikit.
Wartawan VOA Hamada Elrasam melaporkan dari Kairo bahwa di antara mereka yang mendukung Sisi adalah orang Mesir yang lebih tua yang mengharapkan stabilitas setelah bertahun-tahun mengalami kekacauan politik di negara berpenduduk terbesar di dunia Arab itu.
Banyak anak muda yang haus perubahan dan kebebasan yang lebih besar mengambil sikap sinis dan menjauh dari TPS. [as]