Pemimpin oposisi Venezuela Juan Guaido mengatakan dia memperkirakan lebih banyak tentara akan membelot dari Presiden Nicolas Maduro dalam upaya untuk menggulingkannya pada Selasa.
Dalam wawancara dengan The Washington Post, Guaido mengatakan dia berharap Maduro akan mundur setelah militer membangkang.
Tapi, sementara Maduro dan Guaido memperebutkan dukungan militer, tidak ada pembangkangan massal dalam jajaran petinggi militer.
Ketegangan terus meningkat di Venezuela sejak gagalnya upaya untuk menggulingkan Maduro. Kelompok Lima, perkumpulan 12 negara yang dibentuk 2017 untuk membantu mengatasi krisis Venezuela, bertemu pada Jumat (3/5) di ibu kota Peru dan memutuskan untuk melibatkan Kuba dalam menjadi perantara untuk menemukan solusi atas konflik itu. [vm]