Tautan-tautan Akses

Penduduk Mesir Berjumlah Hampir 95 Juta


Suasana di kawasan Necropolis Kairo, Mesir, 14 Oktober 2015. (Foto: dok). Di Kairo Necropolis yang luas, yang dikenal sebagai Kota Orang Mati ini, kehidupan dan kematian saling berdampingan. Di tengah krisis perumahan di Mesir, dan dengan populasi Kairo diperkirakan telah mencapai sekitar 20 juta orang, warga menganggap dirinya beruntung apabila dapat memiliki tempat untuk dimakamkan di tempat pemakaman yang telah berusia ratusan tahun tersebut. (REUTERS / Asmaa Waguih).
Suasana di kawasan Necropolis Kairo, Mesir, 14 Oktober 2015. (Foto: dok). Di Kairo Necropolis yang luas, yang dikenal sebagai Kota Orang Mati ini, kehidupan dan kematian saling berdampingan. Di tengah krisis perumahan di Mesir, dan dengan populasi Kairo diperkirakan telah mencapai sekitar 20 juta orang, warga menganggap dirinya beruntung apabila dapat memiliki tempat untuk dimakamkan di tempat pemakaman yang telah berusia ratusan tahun tersebut. (REUTERS / Asmaa Waguih).

Mesir mengatakan penduduknya sekarang berjumlah hampir 95 juta orang, ditambah kira-kira 9,4 juta lagi yang tinggal di luar negeri, menurut data sensus terbaru.

Data tersebut diumumkan dalam upacara yang ditayangkan televisi hari Sabtu (30/9) di mana temuan angka sensus terbaru negara itu dibacakan oleh Abu-Bakr el-Gindy, kepala Biro Statistik Negara.

Jumlah penduduk Mesir, 94.798.827 bulan April, peningkatan 22 juta orang sejak tahun 2006, ketika sensus terbaru diadakan. Penduduk negara itu berjumlah 38,3 juta tahun 1986 dan 59,3 juta orang 10 tahun kemudian.

El-Gindi mengatakan warga Mesir yang berusia antara 15 dan 34 tahun merupakan 34,8 persen dari jumlah penduduk.

Ibukota Mesir, Kairo dan provinsi kembarnya Giza keduanya mempunyai jumlah penduduk 18,1 juta orang.

Mesir adalah negara Arab yang berpenduduk paling besar. [gp]

XS
SM
MD
LG