Tautan-tautan Akses

Pertemuan Menkeu G20 Dibayangi Perang Dagang AS-China


Menkeu Amerika Steven Mnuchin (kiri) dalam pertemuan dengan gubernur bank sentral China Yi Gang di sela-sela KTT G20 tahun lalu (foto: dok).
Menkeu Amerika Steven Mnuchin (kiri) dalam pertemuan dengan gubernur bank sentral China Yi Gang di sela-sela KTT G20 tahun lalu (foto: dok).

Pertemuan para menteri keuangan dan gubernur bank sentral di Jepang akhir pekan ini akan mencoba membuat kemajuan dalam isu-isu yang sudah berlangsung lama seperti seberapa banyak perusahaan raksasa global seperti Facebook dan Amazon harus membayar pajak.

Mereka kemungkinan besar akan memfokuskan sebagian besar perhatian pada cara mempertahankan pertumbuhan global ketika dua ekonomi terbesar dunia, China dan Amerika, semakin terlibat perang dagang.

Menteri Keuangan Amerika Steven Mnuchin, yang memimpin pembicaraan perdagangan dengan China bersama Menteri Perdagangan Amerika Robert Lighthizer, dijadwalkan bertemu Yi Gang, gubernur bank sentral China, di sela-sela pertemuan tahunan menteri-menteri keuangan negara G-20 di Fukuoka, Jepang.

Tetapi tidak jelas apakah pertemuan mereka, yang kemungkinan pembukaan pembicaraan pada KTT G-20 akhir bulan ini antara Presiden Donald Trump dan Presiden China Xi Jinping, dapat mengarahkan pada dimulainya kembali pembicaraan itu setelah berminggu-minggu macet.

Sementara pemerintahan Trump bersiap memperluas pembalasan kenaikan tarif hingga 25 % terhadap produk China lainnya bernilai $300 miliar, China berupaya menyoroti kapasitasnya untuk bertahan dan mengatasi kesulitan.(ka)

Recommended

XS
SM
MD
LG