Tautan-tautan Akses

Pesawat Penyelidik Bulan AS Mulai Mengirim Gambar ke Bumi


Pesawat penyelidik bulan, GRAIL (Foto: dok)
Pesawat penyelidik bulan, GRAIL (Foto: dok)

Pesawat penyelidik Bulan Amerika 'GRAIL' telah mengirim gambar-gambar pertama ke bumi dari sisi yang jauh bulan, yang menunjukkan satu kawah yang sangat besar yang berusia milyaran tahun.

Para ilmuwan mengatakan gambar-gambar dari pesawat Gravity Recovery dan Interior Laboratory yang disingkat GRAIL, akan memberi semangat bagi para mahasiswa yang ingin mempelajari dan menjajaki Bulan.

Gambar-gambar itu memberi pemandangan yang sangat baik relung yang memanjang dari sisi dekat hingga sisi yang jauh Bulan, dan satu kawah yang sangat besar dekat kutub selatan Bulan.

Para ilmuwan mengatakan satu komet atau asteroid pernah menabrak bulan itu milyaran tahun lalu, dan menciptakan kawah tersebut.

Badan antariksa Amerika NASA meluncurkan dua GRAILS tanggal 31 Desember dan 1 Januari. Anak-anak sekolah di Montana yang memenangkan sayembara nasional diberi hak memberi nama kecil untuk kedua pesawat antariksa itu “Ebb” dan “Flow.”

Badan antariksa mengatakan mereka berharap gambar-gambar yang dikirim kedua pesawat itu akan memberi kepada para pakar pemahaman yang lebih baik mengenai bagaimana Bumi dan planet-planet lain terbentuk.

XS
SM
MD
LG