Tautan-tautan Akses

Presiden Baru Afghanistan Bertolak ke China


Presiden Afghanistan Ashraf Ghani Ahmadzai dalam sebuah Konferensi Pers di Kabul (3/10).
Presiden Afghanistan Ashraf Ghani Ahmadzai dalam sebuah Konferensi Pers di Kabul (3/10).

Presiden Afghanistan Ashraf Ghani Ahmadzai, akan memimpin delegasi pengusaha Afghanistan untuk menarik investasi China di bidang industri pertambangan, Selasa (28/10).

Presiden Afghanistan yang baru, Ashraf Ghani Ahmadzai, akan bertolak ke China pekan ini, berharap Beijing akan memainkan peranan dalam masa depan Afghanistan.

Bukan saja dalam pembangunan kembali ekonomi negaranya yang hancur akibat perang, setelah pasukan AS dan sekutu meninggalkan Afghanistan akhir tahun ini, tetapi juga merupakan strategi kebijakan luar negeri, yang bertujuan membina perdamaian di kawasan yang sarat kekerasan dan rasa saling curiga.

Ahmadzai akan berangkat hari Selasa (28/10) untuk lawatan tiga hari, di mana dia akan bertemu dengan Presiden Xi Jinping dan para investor. Mereka akan membahas usaha pembangunan Afghanistan yang telah menderita kemiskinan akibat perang selama 30 tahun, lumpuh karena korupsi, sekaligus masih berjuang dalam menghadapi pemberontakan Taliban.

Ghani Ahmadzai akan memimpin delegasi pengusaha Afghanistan untuk menarik investasi China di bidang industri pertambangan, setelah lebih dari satu dekade bergantung pada bantuan militer internasional dan paket-paket bantuan lainnya.

Setelah itu, Ghani Ahmadzai juga akan menghadiri pertemuan di Istanbul, Turki, guna membahas masalah keamanan, ekonomi dan politik regional.

Recommended

XS
SM
MD
LG