Tautan-tautan Akses

Presiden Trump Kutip Pencapaian Jelang KTT Korea


Pemimpin Korut Kim Jong Un (kiri) dan Presiden AS Donald Trump.
Pemimpin Korut Kim Jong Un (kiri) dan Presiden AS Donald Trump.

Presiden Amerika Donald Trump hari Minggu (22/4) mengatakan, Amerika belum memberi apa pun menjelang rencana KTT yang akan mempertemukannya dengan pemimpin Korea Utara Kim Jong Un, sementara Pyongyang telah menghentikan pembuatan senjata nuklirnya.

Di Twitter, Trump menulis, "Kami belum memberi apa pun & mereka setuju denuklirisasi (sangat bagus bagi Dunia), penutupan lokasi, & tidak ada lagi uji coba!."

Tetapi Trump mengakui, hasil akhir pembicaraannya dengan Kim, yang bisa terjadi pada akhir Mei atau awal Juni, tidak pasti. Pyongyang belum setuju membongkar persenjataan nuklirnya dan, walaupun diklaim Trump, belum menyetujui denuklirisasi permanen di semenanjung Korea.

Korea Selatan mengatakan, Korea Utara telah menyatakan minat untuk menyingkirkan senjata nuklirnya.

Trump, seperti sering terjadi, menuangkan pemikirannya setelah menyimak komentar di stasiun televisi yang tidak disenanginya, kali ini dari pembawa berita NBC News, Chuck Todd.

Presiden mengatakan, "Chuck Todd si Mata Mengantuk dari Fake News NBC baru saja menyatakan bahwa begitu banyak yang sudah kita berikan dalam negosiasi kita dengan Korea Utara, padahal mereka tidak memberikan apa pun."

Todd menilai tawaran Kim menjelang KTT, "Ia tampaknya tidak banyak memberi, tetapi dibuat seolah ia memberi banyak." [ka/al]

XS
SM
MD
LG