Tautan-tautan Akses

Strategi Belgia Hadapi Brazil: Bermain Tanpa Beban 



Marouane Fellaini (tengah) dari Belgia merayakan gol kedua Belgia dalam laga 16 besar Piala Dunia 2018 antara Belgia dan Jepang di Stadion Rostov Arena di Rostov-on-Don, Rusia, 2 Juli 2018.
Marouane Fellaini (tengah) dari Belgia merayakan gol kedua Belgia dalam laga 16 besar Piala Dunia 2018 antara Belgia dan Jepang di Stadion Rostov Arena di Rostov-on-Don, Rusia, 2 Juli 2018.

Pelatih timnas sepak bola Belgia Roberto Martinez mengatakan tim asuhannya harus menerima mereka adalah tim yang tak diunggulkan, ketika menghadapi Brazil dalam laga perempat final Piala Dunia yang dijadwalkan Jumat (5/7/2018).

Seperti dilaporkan kantor berita AFP, Belgia lolos ke perempat final untuk menghadapi pasukan Selecau setelah kemenangan 3-2 atas Jepang di Rostov-on-Don kemarin, Senin (3/7/2018). Gol di menit ke-94 yang dicetak pemain pengganti Nacer Chadli mengantarkan kemenangan pasukan Setan Merah setelah sempat tertinggal 2-0.

Martinez mengatakan tim Belgia harus menerima posisi mereka sebagai bukan tim unggulan yang bermain tanpa beban.

“Ketika Anda bermain melawan Brazil, Anda harus menerima mereka adalah tim terbaik di kompetisi ini. Anda harus menerima posisi Anda,” kata Martinez setelah mengalahkan Jepang di laga putaran 16 besar.

“Mereka punya pemain-pemain yang bisa menentukan arah permainan sendiri seperti (Philippe) Couthino dan Neymar.”

“Ketika kami ketinggalan 2-0 (melawan Jepang), ada perasaan ‘ok, kami bermain tanpa beban,’ yang membebaskan kami.”

“Kira-kira nanti akan seperti itu ketika menghadapi Brazil, tapi bedanya, kami akan merasakan hal itu sejak detik pertama.” [ft/au]

XS
SM
MD
LG