Tautan-tautan Akses

Ted Cruz Menang di Iowa, Clinton dan Sanders Imbang


Hasil pemilihan pendahuluan pemilihan Capres AS di Iowa, Senin (1/2).
Hasil pemilihan pendahuluan pemilihan Capres AS di Iowa, Senin (1/2).

Senator dari Florida Marco Rubio memperoleh 23 persen suara, membuatnya paling unggul di antara kandidat dari kalangan mapan atau status quo Partai Republik.

Senator Ted Cruz mengalahkan miliarder Donald Trump dalam kaukus Partai Republik di Iowa hari Senin, sementara mantan Menteri Luar Negeri Amerika Hillary Clinton dan Senator dari Vermont Bernie Sanders mengakhiri persaingan dalam Partai Demokrat dengan hasil imbang.

Cruz, senator konservatif dari Texas, memperoleh 28 persen suara, yang berarti tiga setengah poin lebih tinggi dari Trump, calon unggulan terdepan secara nasional.

Senator dari Florida Marco Rubio memperoleh 23 persen suara, membuatnya paling unggul di antara kandidat dari kalangan mapan atau status quo Partai Republik.

Di pihak Demokrat, persaingan terlalu ketat sehingga belum bisa ditentukan pemenangnya. Sejauh ini 94 persen suara telah dihitung, dan Clinton mengungguli Sanders dengan hanya dua persepuluh persen.

Hasil kaukus itu memberikan gambaran konkrit pertama mengenai sentimen pemilih, setelah setahun berlangsung kampanye sengit dan spekulasi tak habis-habisnya.

Pemilihan pertama di Iowa dipandang sebagai cara penting bagi pada kandidat untuk memperoleh momentum dalam pemilihan pendahuluan di Amerika, yang akan terus diadakan oleh masing-masing negara bagian sampai sekitar pertengahan Juni.

Pemilihan pendahuluan berikutnya akan berlangsung di New Hampshire pada tanggal 9 Februari. Pemilihan itu akan diikuti oleh kandidat yang berkurang jumlahnya.

Sementara hasil kaukus di Iowa diumumkan, calon Partai Republik Mike Huckabee mengumumkan lewat Twitter bahwa ia menghentikan kampanyenya. Mantan Gubernur Maryland Martin O'Malley juga menjatuhkan niatnya untuk bersaing dalam pencalonan presiden dari kubu Partai Demokrat. [lt]

XS
SM
MD
LG