Tautan-tautan Akses

Wakil Presiden Suriah Bantah Telah Membelot


Wakil Presiden Suriah Farouk al-Sharaa membantah gosip bahwa ia telah membelot hari Minggu (26/8).
Wakil Presiden Suriah Farouk al-Sharaa membantah gosip bahwa ia telah membelot hari Minggu (26/8).

Farouk al-Sharaa yang berusia 73 tahun tampil di depan umum Minggu (26/8), membantah bahwa ia telah membelot dari pemerintahan Presiden Bashar al-Assad yang terpojok.

Wakil Presiden Suriah Farouk al-Sharaa muncul di muka umum untuk pertama kalinya dalam beberapa minggu, dan sekaligus menghilangkan spekulasi bahwa ia telah membelot dari pemerintahan presiden Bashar al-Assad.

Tokoh Islam Sunni yang berusia 73-tahun itu bertemu hari Minggu di Damaskus dengan seorang pejabat senior Iran. Sharaa terakhir kali tampak dimuka umum ketika ia menghadiri upacara pemakaman petugas-petugas keamanan yang tewas dalam serangan bom tanggal 18 Juli.

Sejumlah pejabat tinggi Suriah dilaporkan telah membelot dalam beberapa bulan terakhir, dan Sharaa dilaporkan telah lari ke Yordania, tapi ini dibantah oleh pemerintah Suriah.

Sementara itu, lembaga HAM Suriah yang berkantor di London mengatakan ratusan orang lagi tewas dalam berbagai bentrokan di Suriah hari sabtu. Lembaga Syrian Observatory for Human Rights mengatakan, sedikitnya 370 orang tewas hari Sabtu. Lembaga ini melaporkan, hampir 200 mayat di antaranya ditemukan di kawasan Daraya, dekat ibukota Damaskus.

Kata para aktivis, pasukan Suriah yang dibantu tank-tank dan helikopter tempur juga melancarkan serangan di kota-kota lain yang dikuasai pemberontak. Kemarin, kantor berita resmi pemerintah melaporkan, tentara menewaskan sejumlah teroris yang tidak disebutkan jumlahnya di kota Aleppo dan menghancurkan lima kendaraan yang dilengkapi dengan senapan mesin.

Recommended

XS
SM
MD
LG