Dutabesar Amerika yang baru ke Tiongkok, Gary Locke berjanji memperkuat hubungan bilateral kedua negara. Menurutnya, kerjasama Tiongkok – Amerika di bidang bisnis, sains dan pendidikan bisa menghasilkan pemecahan atas 'berbagai permasalahan yang dihadapi seluruh dunia'.
Locke berbicara Minggu di Beijing, dalam konferensi persnya yang pertama sejak tiba di ibukota Tiongkok minggu lalu. Didampingi oleh anggota keluarganya di rumah tinggal resmi dutabesar, diplomat Amerika keturunan Tionghoa itu mengatakan kepada reporter ia akan bekerja untuk memenuhi sasaran kerjasama bilateral Tiongkok Amerika. Tiongkok saat ini memiliki hutang-hutang pemerintah Amerika yang terbesar.
Senat Amerika bulan lalu memberi konfirmasi atas penunjukan Locke oleh Presiden Obama, dan dalam sidang konfirmasi itu Locke mengatakan Beijing harus menekan Korea Utara untuk melucuti program senjata nuklirnya.
Ia juga berjanji akan mengangkat masalah kinerja HAM Tiongkok, termasuk penumpasan Beijing selama berbulan-bulan terhadap jurnalis, pengacara, aktivis di Internet dan seniman.