Polisi di India Utara mengatakan, Rabu (20/7), mereka telah menangkap dua pria yang dituduh memperkosa perempuan yang sama untuk kedua kalinya setelah perempuan itu menolak membatalkan tuntutan hukum terhadap para pemerkosanya.
Perempuan itu, seorang mahasiswi berusia awal 20-an, saat ini berada dalam kondisi stabil di sebuah rumah sakit di negara bagian Haryana, setelah serangan pekan lalu tersebut.
Sanjay Kumar Singh, seorang pejabat kepolisian negara bagian itu, mengatakan, kedua pria itu merupakan bagian dari kelompok lima pria yang memperkosa perempuan itu secara beramai-ramai untuk kedua kalinya. Seorang lainnya telah ditangkap sebelumnya pekan ini, sementara dua lainnya masih buron.
Insiden itu mempertegas fakta bahwa kekerasan terhadap perempuan di India masih tetap eksis meskipun ada kemarahan publik menyusul kasus perkosaan beramai-ramai terhadap seorang mahasiswi kedokteran dalam sebuah bis yang sedang berjalan di New Delhi, yang akhirnya menciptakan sanksi hukum yang lebih berat terhadap pelaku pemerkosaan.
Perempuan korban perkosaan beramai-ramai untuk kedua kalinya itu pertama kali diserang pada tahun 2013. Perempuan dari kasta rendah di India itu beserta keluarganya pindah ke kota lain di negara bagian yang sama setelah diancam para tersangka. Perempuan itu mengaku diperkosa kembali tanggal 13 Juli lalu setelah menolak membatalkan kasusnya. [ab/as]