Inggris Tak akan Mulai Perundingan Brexit pada KTT Uni Eropa

Menteri Inggris urusan Brexit, David Davis keluar dari kantor PM Inggris di London (foto: dok).

Menteri Inggris urusan Brexit, David Davis hari Selasa (14/2) mengatakan Inggris kecil kemungkinannya akan melakukan pasal 50, yang akan melancarkan perundingan resmi Brexit pada KTT Uni Eropa yang direncanakan akan dimulai awal bulan depan.

Berbicara di Stockholm didampingi Menteri Swedia urusan Hubungan Uni Eropa dan Perdagangan, Davis mengkonfirmasi pemerintahnya masih berencana untuk memenuhi tenggat yang ditentukan sendiri menjelang akhir Maret.

“Saya tidak mengetahui ada tanggal 9 atau 10 Maret dalam kerangka waktu kami” katanya menjawab pertanyaan wartawan. “Saya kira akan dilakukan pada waktu yang tepat sebelum akhir Maret” tambah Davis. [my/al]