Perdana Menteri Irak Nouri al-Maliki sedang mengunjungi negara tetangganya, Suriah, dalam upaya memperkuat hubungan bilateral dan melanjutkan upaya-upaya untuk meredakan ketegangan antara kedua negara.
Menurut kantor berita pemerintah Suriah SANA, wakil-wakil dari kedua negara menandatangani perjanjian kerjasama strategis untuk sektor energi hari Rabu, menyusul pertemuan antara Maliki dan Perdana Menteri Suriah Mohammed Naji al-Otari. Kantor berita itu juga menyatakan para perdana menteri membahas pengaktifan perjanjian terkait transportasi darat dan sistem perlintasan perbatasan.
Pertemuan itu terjadi satu bulan setelah Irak dan Suriah sepakat untuk memulihkan hubungan diplomatik penuh. Irak menarik duta besarnya dari Suriah pada Agustus tahun lalu setelah Maliki menuduh Damaskus melindungi dua orang yang disebutnya berada di balik pengeboman di Baghdad yang menewaskan 100 orang. Suriah melakukan langkah pembalasan serupa.